Resep Nasi Bakar Teri Spesial


Resep Nasi Bakar Teri Spesial
Resep Nasi Bakar Teri Spesial – Nasi bakar yang satu ini tidak kalah nikmatnya dengan resep nasi bakar sebelumnya seperti resep nasi bakar ikan tongkol kemangi atau resep nasi bakar isi daging. Meskipun belumlah sepopuler nasi goreng, nasi bakar memiliki aroma khas dan mencium aromanya dapat membuat penasaran mencicipinya. Apalagi di saat lapar. Ikan teri goreng yang ada di dalamnya menambah kelezatan sajian nasi bakar ini. Penasaran kan…? Langsung saja simak dan praktekkan resep nasi bakar ini di dapur masing-masing.

Bahan yang diperlukan:

  • 250 gram beras
  • 2 ons teri kecil yang digoreng
  • Sambal terasi
  • ½ buah kelapa yang diambil santannya
  • 2 lembar daun salam
  • Batang daun serai yang diambil bagian putihnya
  • Garam secukupnya
  • Daun jeruk Daun kemangi
  • 2 buah tomat
  • ¼ daging ayam
  • Buah mentimun
  • Daun pisang untuk pembungkus
Cara Membuat Nasi Bakar Teri Spesial:
  1. Pertama-tama, rebus terlebih dahulu daun salam, daun serai serta daun jeruk. dengan menggunakan santan. Tambahkan garam dan masak hingga mendidih.
  2. Selanjutnya memasak beras dengan memakai air santan yang telah anda siapkan tadi. Masukkan ikan teri yang sudah digoreng kemudian aduk-aduk merata dan biarkan hingga masakan matang
  3. Setelah nasi bersama ikan terinya matang. Angkat dan siapkan daun pisang untuk membungkus agar memudahkan untuk dibakara. Jangan lupa untuk menyertakan daun kemangi secukupnya di setiap bungkusnya. Bakar di atas bara api sambil dibalik-balik agar bakarnya merata hingga matang.
  4. Sajikan nasi bakar teri dengan ayam goreng, buah tomat, mentimun yang telah dipotong- potong serta sambal terasi.
  5. Nasi bakar teri spesial siap untuk dihidangkan
Demikian secara lengkap kami sajikan resep nasi bakar teri spesial. Menyantapnya dalam keadaan hangat akan lebih lezat dibanding sudah dingin. Saat ini ada sejumlah restoran maupun warung makan yang menyajikan nasi bakar sebagai salah satu menu favorit. Dalam mencoba resep di atas, upayakan agar dalam membakar jangan terlalu lama hingga ada yang gosong dan jangan pula terlalu sebentar, agar nasinya benar-benar matang dan terbakar merata. Selamat mencoba!